Rabu 18 Desember 2019 16:02:40 WIBTribratanewsRiau -
Pengamanan Perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 akan berlangsung selama 15 hari, terhitung semenjak tanggal 19 Desember 2019 hingga berakhir pada 2 Januari 2020.
Seluruh Stakeholder akan dilibatkan dalam Operasi Lilin Muara Takus 2019, baik dari pihak kepolisian maupun dari pihak pemerintahan.
Kapolda Riau, Irjen Pol Agung Setya Imam Efendi menjelaskan bahwa untuk pengamanan diperlukan peran dari berbagai instansi lintas sektoral, dan juga diperlukan koordinasi.
“Semua instansi lintas sektoral kita libatkan, agar suasana perayaan Natal dan Tahun Baru ini berjalan kondusif,†Jelas Kapolda, Rabu (18/12).
Kapolda Riau menegaskan, bahwa pihak kepolisian sudah siap untuk menjaga ketertiban menjelang Perayaan Natal dan Tahun Baru 2020. Hal itu dibuktikan dengan rapat yang diselenggarakan di ruangan Melati Kantor Gubernur Provinsi Riau, yang saat itu juga dihadiri dari petinggi instansi daerah.
“Ya, pada intinya kita sudah siap untuk menjaga kondusifitas. Dengan adanya rapat ini, tentu hasil yang diharapkan akan maksimal,†Ujar nya.
Agenda Rapat Koordinasi Lintas Sektoral, Sebut Agung, merupakan bagian dari antisipasi menjelang Natal dan Tahun Baru.
"Artinya kita sudah lakukan antisipasi, kita siap. Dan besok pagi akan kita gelar apel pasukan,†Singkat nya.
Disamping itu, Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution mengapresiasi inisiatif yang diambil oleh Kepolisian Daerah (Polda) Riau yang telah melakukan koordinasi dengan pihak pemerintah provinsi.
“Ini bukan lah suatu pekerjaan yang mudah, perlu ikut campur dalam pengamanan hari raya saudara-saudara kita, dan juga tahun baru,†Ulas Edy.
Dengan adanya Rakor Lintas Sektoral, Harap Edy, bisa menghasilkan apa yang telah direncanakan dan yang telah dikoordinasikan.
“Hasil nya akan bagus, karena sudah ada koordinasi dengan seluruh instansi terkait,†Singkat Edy.