Pemerintah Sebut Pelaksanaan PSBB Harus Disertai Evaluasi

Pemerintah Sebut Pelaksanaan PSBB Harus Disertai Evaluasi


Jumat 03 April 2020 06:41:57 WIB
tribratanewsriau.com. Terkait pelaksanaan pembatasan sosial berskala besar (PSBB), Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid–19, Achmad Yurianto mengatakan bahwa kebijakan tersebut harus disertai dengan evaluasi rutin tentang perkembangan Covid–19.

Sebagaimana diberitakan oleh kantor berita indozone com bahwa Achmad Yurianto, juga mengatakan Kementerian Kesehatan sedang menyelesaikan peraturan Menteri Kesehatan yang berisi kriteria teknis PSBB. Kriteria itu nantinya akan diatur dalam peraturan Menteri Kesehatan.

Dari penjelasan Yuri, peraturan Menteri Kesehatan tentang kriteria teknis PSBB harus sudah bisa diberlakukan pada Jumat (3/4/2020) mendatang.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo telah memutuskan untuk menerapkan PSBB sebagai salah satu upaya pencegahan penyebaran virus corona
Scroll to top