Kamis 26 Mei 2016 09:24:48 WIB
Tribratanewsriau. Personil Polda Riau mengikuti pelatihan penggunaan Aplikasi (Software) yang berbasis pada Inteligence Media Managemen (IMM) di Hotel Kartika Chandra Jalan Gatot Subroto Jakarta hari ini, Rabu 26 Mei 2016.
Sebagaimana dijelaskan oleh Direktur Komunikasi Eb Desk, Ibu Rustika Herlambang yang didampingi oleh Sdr Kuncoro Gavin selaku marketing perusahaan, pelatihan ini dimaksudkan untuk mmperkenalkan sebuah aplikasi khusus bagi personil Humas di seluruh jajaran Kepolisian, dimana aplikasi ini akan mampu melakukan management (mengelola) sebuah issue ditengah tengah masyarakat di medsos maupun di media pemberitaan Online. Dengan adanya managemen pengolahan data ini, maka sebuah kejadian ataupun issue yang sedang hangat atau menjadi trending topick di media sosial dengan cepat dapat diketahui oleh Polri sehingga berbagai kerusuhan ataupun kerawanan sosial yang mungkin saja akan terjadi dapat di carikan jalan keluarnya dengan tepat dan cepat.
Dalam tataran prakteknya nanti, setiap personil yang telah mengikuti pelatihan akan diberikan sebuah akun untuk login dan mengakses aplikasi milik perusahaan Eb Desk beserta paswordnya yang hanya bisa aktif untuk satu perangkat saja. Jadi bila username ini diaktifkan untuk Smartphone maka aplikasi IMM di Personal Computer tutup secara otomatis, demikian juga sebaliknya.
Dari aplikasi ini, lanjut Kuncoro Gavin, maka nantinya diharapkan Polri akan mampu mendeteksi apa saja hal hal yang sedang menjadi trending topick di wilayahnya. Dan menganalisa kemungkinan kemungkinan kerawanan sosial yang bisa saja ditumbulkan sambil menutup pembicaraan. (AA)