2 unit rumah warga sei buluh amruk kesungai

2 unit rumah warga sei buluh amruk kesungai


Rabu 20 Juli 2016 15:57:11 WIB
tribratanewsriau. Berdasarkan data yang dihimpun oleh tribratanewsriau. tercatat sebanyak 2 (Dua) unit rumah warga di Dusun suka maju RT. 12,  Desa Sei buluh, Kec. Kuindra, Kab. Inhil ambruk ke sungai, Selasa (19/07/2016).

Paur Humas Polres Inhil Ipda Heriman Putra membenarkan kejadian bencana yang terjadi sekitar Pukul 09.30 Wib tersebut. Akibatnya, sebanyak 2 Kepala keluarga yang terdiri dari 12 orang anggota keluarga diungsikan dikarenakan kondisi rumah yang rusak berat.

Abrasi air sungai dan curah hujan cukup tinggi melanda sebagian besar Kabupaten Indragiri Hilir, diduga penyebab terjadinya Tanah longsor tersebut.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Sementara, korban pemilik rumah yang terkena bencana tanah longsor tersebut, ditempatkan dirumah kerabat dan masyarakat yang tidak jauh dari lokasi kejadian.

Saat ini, anggota Kepolisian sektor kuala indragiri bhabinkamtibmas desa Sei. Buluh Aiptu Liswadi yang dibantu masyarakat sekitar lokasi kejadian mengevakuasi barang-barang milik korban. (AA)
Scroll to top