Selasa 20 Juli 2021 22:14:14 WIB
Tribratanewsriau.com - Kapolres Rokan Hulu AKBP Taufik Lukman Nurhidayat SIK, MH pimpin langsung kegiatan Yustisi di wilayah Pasir Pengaraian, Senin 19 Juli 2021 sekira pukul 21.00 wib.Dalam kegiatan Yustisi tersebut tampak hadir Wakil Bupati Rohul H. Indra Gunawan, Plt Kadishub Rohul Minarli, M.Si, Sekretaris Satpol PP Kab. Rohul Denis S, Kabag OPS Polres Rokan Hulu Kompol Jhon Firdaus, AMK, Kasat Lantas Polres Rokan Hulu AKP Bagus Hari Priyambodo ,SIK, Kasat Intelkam Polres Rokan Hulu AKP Edi Sutomo,SH,MH, Kasat Binmas Polres Rokan Hulu AKP Hermawan, Kasat Tahti Polres Rokan Hulu Iptu Serta Kanit Patroli Sat Lantas Ipda Lof AsriKegiatan Yustisi ini dilaksanakan di beberapa Cafe yang berpotensi terjadinya kerumunan disekitar kita wilayah pasir pengaraian.Selain memberikan teguran kepada para pengunjung yang tidak menggunakan masker, Tim yustisi juga melaksanakan uji sampel Rapid Antigen oleh tenaga Medis Puskesmas Rambah kepada 15 orang lain pengunjung cafe.Hasil nya salah seorang pengunjung cafe yang dilakukan Rapid Antigen dinyatakan positif, selanjutnya tim memberikan edukasi dan menyarankan kepada yang bersangkutan agar melakukan isolasi mandiri selanjutnya juga akan dilakukan sawab pcr oleh Puskesmas Tambusai.Dalam kegiatan Yustisi ini Kapolres Rokan Hulu AKBP TAUFIQ LUKMAN NURHIDAYAT, SIK, MH juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan.Selain itu Kapolres juga menghimbau kepada pelaku usaha untuk menutup tempat usaha nya jika sudah memasuki pukul 22.00 wib dikarenakan saat ini kita sedang menerapkan kegiatan PPKM imbangan di Kabupaten Rokan Hulu.