Senin 29 Agustus 2016 16:39:01 WIB
tribratanewsriau. Kapolres Kampar AKBP Edy Sumardi Priadinata SIK yang didampingi Ketua Cabang Bhayangkari Kampar Neny Edy Sumardi melaksanakan kunjungan kerja di 3 Polsek Rayon Tapung, Sabtu (27/8). Ikut bersama rombongan ini Kabag Sumda Kompol Syafri, Kasat Lantas AKP Dasmaliki dan pengurus Bhayangkari Cabang Kampar.
Sementara itu, kunjungan pertama diawali ke Polsek Tapung Hilir di Kota Garo, rombongan tiba sekitar pukul 10.30 WIB. Kala itu, rombongan disambut Kapolsek Tapung Hilir AKP Benhardi SH didampingi Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Tapung Hilir beserta segenap personil dan anggota Bhayangkari Polsek Tapung Hilir.
Kapolres Kampar didampingi Kapolsek kemudian mengumpulkan anggota di Mushalla Al-Ikhlas yang berada di lingkungan Mapolsek Tapung.
Pada kesempatan tersebut Kapolres Kampar memberikan arahan kepada personil Polsek tentang program prioritas Kapolri, terutama masalah Harkamtibmas serta Asta Siap.
‘’Saya berharap kepada seluruh personil untuk berperan aktif dalam pemeliharaan Kamtibmas. Terutama melalui kegiatan-kegiatan preventif dan preemtif dengan pergelaran anggota secara maksimal ditengah masyarakat,’’ terang Kapolres.
Pada saat bersamaan, Ketua Cabang Bhayangkari Kampar juga melakukan pertemuan silaturahmi dengan seluruh Bhayangkari Polsek yang diadakan di aula Mapolsek.
Dalam kesempatan ini, ibu Ketua Cabang juga menyampaikan beberapa arahan yang antara lain meminta kepada seluruh anggota Bhayangkari untuk mendukung suaminya dalam pelaksanaan tugas memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.
Kegiatan berakhir sekitar pukul 11.45 wib, sebelum meninggalkan Polsek Tapung Hilir, Kapolres Kampar dan Ketua Cabang Bhayangkari Kampar beserta rombongan melakukan foto bersama dengan anggota dan Bhayangkari Polsek.
Dari Polsek Tapung Hilir rombongan melanjutkan perjalanan menuju Polsek Tapung dan Tapung Hulu dengan kegiatan yang sama. Kapolres Kampar juga menyampaikan kembali tentang program prioritas Kapolri terkait Program Promoter (Profesional, Modern dan Terpercaya).
‘’Untuk mewujudkan hal ini perlu kerja keras dari seluruh jajaran dengan mengedepankan kegiatan-kegiatan preventif dan preemtif,’’ tegas Kapolres.
engakhiri kunjungan kerja di Polsek Tapung dan Tapung Hulu ini, Kapolres Kampar beserta rombongan menyempatkan waktu mengunjungi salah satu personil Polsek yaitu Aiptu W Hutahaean di rumahnya yang mengalami sakit sejak beberapa bulan terakhir, sehingga tidak dapat melaksanakan tugas. Kemudian rombongan bertolak kembali ke Polres Kampar sekitar pukul 18.00 WIB. (AA)