Polres Dumai Kembali Gelar Bakti Sosial "Satu Hari Satu Kebaikan"

Polres Dumai Kembali Gelar Bakti Sosial

Selasa 24 Januari 2023 12:18:07 WIB

Tbnewsriau - Polisi Humanis merupakan kegiatan yang melibatkan anggota Polri yang tergabung pada Bagian, Satuan hingga Polsek Jajaran Polres Dumai, dengan menjunjung tinggi nilai hak asasi manusia guna membantu mewujudkan masyarakat yang sejahtera dengan humanis serta membaur dengan masyarakat.

Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K mewujudkan Polisi Humanis melalui progam Satu Hari Satu Kebaikan untuk mewujudkan masyarakat yang madani, sejahtera, adil dan beradab.

Kini, Senin (23/01/2023), Polres Dumai melalui KSKP Dumai kembali melaksanakan kegiatan Bakti Sosial Polisi Humanis dengan sasaran seorang petugas cleaning service disekitar Areal PT. Pelindo Cabang Dumai.

Noviana (49) bekerja sebagai petugas cleaning service disekitar Areal PT. Pelindo Cabang Dumai dari pukul 07.00 WIB hingga pukul 11.00 WIB, sementara pukul 12.00 WIB hingga malam hari Noviana (49) bekerja disebuah Loundry yang tak jauh dari rumah kontrakannya di Jalan Datuk Laksamana Gg. Idola Kelurahan Laksamana Kecamatan Dumai Kota.

Merasa peduli dan ingin saling berbagi kepada para pekerja ataupun buruh harian diwilayah hukumnya tersebut, Ka KSKP Dumai AKP Dafris, S.H, M.H didampingi Kanit Binmas KSKP Dumai Aipda M. Debataraja, Kanit SPKT KSKP Dumai Aipda Afrianto dan Kasi Humas KSKP Dumai Aipda J. Situmeang beserta rombongan mendatangi kediaman Noviana (49) untuk menyerahkan bantuan berupa sembako.

"Kegiatan Bakti Sosial Polisi Humanis rutin dilaksanakan Polres Dumai dan Polsek Jajaran Polres Dumai atas dasar wujud kepedulian antar sesama khususnya terhadap masyarakat yang membutuhkan," ungkap Ka KSKP Dumai AKP Dafris, S.H, M.H.
Menerima bantuan dari KSKP Dumai, Noviana (49) tak henti-hentinya menyampaikan rasa terimakasih dan ucapan syukurnya.
"Terimakasih banyak atas kepedulian dan bantuan yang diberikan, semoga kegiatan maupun perbuatan mulia ini menjadi ladang amal dan keberkahan untuk bapak polisi semua. Semoga dalam pelaksanaan tugasnya selalu berada dalam lindungan Allah SWT, Aamiin," ucap Noviana (49

Scroll to top