Batalyon C Pelopor Satbrimobda Riau laksanakan Patroli di Pasar Rakyat Berikan Rasa Aman dan Nyaman

Batalyon C Pelopor Satbrimobda Riau laksanakan Patroli di Pasar Rakyat Berikan Rasa Aman dan Nyaman

Rabu 29 Maret 2023 11:39:53 WIB

Tbnewsriau - Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda Riau memberikan rasa aman dan nyaman serta memelihara situasi kamtibmas tetap kondusif kepada masyarakat di pasar rakyat di daerah kuala Sei akar Kabupaten Inhu dengan melaksanakan patroli
Selasa (28/03/2023)

Terlihat di salah satu sudut Pasar Rakyat personel Batalyon C Pelopor yang dipimpin oleh Danki AKP Buyung Darmawel bersama 8 anggotanya melaksanakan pemantauan pasar dengan patroli jalan kaki sambil melaksanakan dialog dengan pedagang ataupun pembeli untuk memberikan pesan kamtibmas.

Danki Batalyon C Pelopor Satbrimobda Riau AKP Buyung Darmawel mengatakan Secara Rutin personel Batalyon C Pelopor laksanakan patroli dikawasan pasar rakyat ini Jangan sampai pengunjung pasar malah menjadi korban kejahatan, sehingga tingkat kenyamanan warga terganggu.

“patroli pasar ini dilaksanakan dalam rangka mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat (kantibmas)“
 
Selain sebagai kegiatan rutin pada setiap hari pasar, patroli pasar ini juga bertujuan untuk menyampaikan keluhan masyarakat tentang kejahatan yg marak terjadi di dalam pasar tersebut seperti pencopetan, jambret dan kejahatan lainnya.

Terakhir Akp Buyung Dermawel mengatakan "Setelah pelaksanaan kegiatan patroli tersebut langsung mengadakan evaluasi untuk mengetahui apa saja yang menjadi keresahan masyarakat sehingga bisa berbelanja dengan aman dan nyaman dan terhindar dari kejahatan kejahatan yang lainnya," tutupnya.

Scroll to top