Kanit Binmas Teluk Meranti Sambangi Warga dan Sampaikan Pesan Kamtibmas Pemilu Damai 2024

Kanit Binmas Teluk Meranti Sambangi Warga dan Sampaikan Pesan Kamtibmas Pemilu Damai 2024

Minggu 28 Januari 2024 18:48:39 WIB

Tbnewsriau - Kanit Binmas Polsek Teluk Meranti Bripka Parlin Tampubolon memberikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga di Kelurahan Teluk Meranti, Kecamatan Teluk Meranti Kabupaten Pelalawan, Minggu (28/1/2024), di laksanakan di sela-sela Kegiatan Minggu Kasih Harmoni.

Kegiatan merupakan Cooling System Pemilu tahun 2024. Agar berjalan lancar dan sukses, mulai dari awal sampai akhir tahapannya.

Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto, S.H., S.I.K melalui Kapolsek Teluk Meranti Iptu Hendra Gunawan, S.H., M.H mengatakan, kegiatan sambang warga terus di optimalkan menjelang Pemilu Tahun 2024. Karena saat ini, sudah berada pada masa Kampanye.

Himbauan yang disampaikan personil, lanjut Kapolsek mengajak masyarakat untuk bersama menciptakan lingkungan yang aman, damai dan kondusif. Tidak terpengaruh dengan berita-berita dan isu-isu provokatif yang belum tentu kebenarannya yang sering muncul di media sosial. Untuk itu, harus bijak bermedia sosial, agar terhindar dari perselisihan dan perpecahan.

“Karena perbedaan dalam berdemokrasi itu biasa. Tetap jaga kesatuan dan persatuan bangsa. Semoga Pemilu Damai 2024 berialan dengan lancar dan bermartabat,” pungkasnya



Scroll to top