Curi Sepeda Motor,
Dua ABG Ditangkap Reskrim Polsek Koto Gasip

Dua ABG Ditangkap Reskrim Polsek Koto Gasip


Senin 17 Oktober 2016 12:54:36 WIB
Tribratanewsriau. Jika dilihat usia memang masih remaja. Tapi kalau kenekatan W alias Kentung (18) dan GTR (15) membuat miris. Pasalnya, Dua Anak Baru Gede (ABG) warga Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak itu ternyata menjadi pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di Sungai Pakning, Kabupaten Bengkalis.
 
Akibatnya, dua sekawan itu ditangkap tim Opsnal Polsek Koto Gasib, Jumat (15/10) sekitar pukul 23.50  WIB. Atas perbuatan yang dilakukan, kedua remaja ini mendekam di balik sel Polsek Koto Gasib untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
 
Penangkapan terhadap kedua pelaku ini, berawal saat anggota Polsek Koto Gasib Resort Siak mendapat informasi dari Polres Bengkalis terkait adanya dua pelaku curanmor di wilayah hukum (wilkum) Bengkalis yang melarikan diri ke wilayah hukum Koto Gasib Resort Siak.
 
Tak menunggu waktu, Kapolsek Koto Gasib Ipda Iswandi lalu menugaskan tim gabungan Res Intel dipimpin Kanit Reskrim dan Kanit IK untuk melakukan penyelidikan di lapangan. 
 
Berbekal informasi dari korban Adi terkait ciri-ciri para pelaku yang memang sudah dikenalnya, tim berhasil meringkus keduanya di rumah masing-masing di Desa Empang Pandan Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak (W alias Kentung) dan di Desa Pangkalan Pisang Kecamatan Koto Gasib Kabupaten Siak (GTR).
 
"Kedua pelaku ini melaukan pencurian Kamis (14/10) di Sungai Pakning Kabupaten Bengkalis. Karena korban mengenali kedua pelaku yang merupakan warga Koto Gasib, Kepolisian Bengkalis lalu berkoordinasi dengan kita. Benar saja, setelah kita amankan, dari keduanya kita temukan satu unit sepeda motor milik korban dengan jenis Yamaha Mio," ungkap Kapolres Siak Polda Riau AKBP Restika P Nainggolan Sik saat dikonfirmasi melalui Paur Subag Humas Bripka Dede Prayoga, Sabtu (15/10) di Siak.

Dijelaskan Dede, saat ini dua pelaku berikut barang bukti masih diamankan di Mapolsek Koto Gasib guna proses hukum lebih lanjut.(eda)
Scroll to top