Unit Lantas Gelar Patroli Blue Light untuk Antisipasi Kecelakaan, Kejahatan, dan Dukung Pilkada Damai

Unit Lantas Gelar Patroli Blue Light untuk Antisipasi Kecelakaan, Kejahatan, dan Dukung Pilkada Damai

Senin 18 November 2024 08:39:27 WIB

Tbnewsriau - Polsek Pangkalan Kuras melalui Unit Lalu Lintas menggelar Patroli Blue Light untuk mengantisipasi daerah rawan kecelakaan lalu lintas (laka lantas), kejahatan C3 (curat, curas, curanmor), dan balap liar, serta mendukung terciptanya suasana kondusif menjelang Pilkada Serentak 2024.

Kegiatan ini dimulai pada Jumat (15/11) pukul 21.00 WIB dan berlangsung hingga selesai, mencakup area Jalan Lintas Timur KM 111-115 di Kabupaten Pelalawan.

Dua personil, Bripda Jodi Afrianto dan Bripda Fikri Adi P, memimpin kegiatan ini dengan fokus pada pengawasan area rawan laka lantas, pengaturan lalu lintas, serta mencegah aktivitas balap liar yang meresahkan masyarakat. Patroli juga bertujuan menciptakan rasa aman, terutama dalam rangka mendukung pelaksanaan Pilkada Serentak yang damai dan tertib.

Kapolsek Pangkalan Kuras, AKP Soehermansyah, S.H., menekankan pentingnya menjaga situasi yang aman dan kondusif, tidak hanya untuk menghindari kecelakaan dan kejahatan, tetapi juga demi kelancaran jalannya Pilkada. "Patroli Blue Light ini adalah langkah nyata untuk memastikan keamanan wilayah serta mendukung terciptanya suasana Pilkada yang damai dan tertib," katanya.

Hasil kegiatan ini menunjukkan bahwa arus lalu lintas di sepanjang wilayah Kabupaten Pelalawan tetap aman dan terkendali. Selain mencegah potensi kejahatan, kegiatan ini juga menambah kepercayaan masyarakat terhadap Polri dan membantu memastikan Kamseltibcar Lantas (keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas).

Patroli berakhir dengan lancar dan situasi kondusif, menunjukkan komitmen Polsek Pangkalan Kuras untuk terus menjaga keamanan, khususnya menjelang Pilkada Serentak 2024

Scroll to top