Satuan Reskrim Polsek Ujung Batu Rokan Hulu Berhasil Amankan 5 Begal Motor

Satuan Reskrim Polsek Ujung Batu Rokan Hulu Berhasil Amankan 5 Begal Motor


Rabu 30 November 2016 10:30:23 WIB
TBnewsriau- Satuan Reskrim Polsek Ujung Batu Rokan Hulu berhasil mengamankan 5 Tersangka begal sepeda motor  di Jalan Lingkar Desa Ujung Batu Timur Kecamatan Ujung Batu Kabupaten Rokan Hulu(30/11/2016).

Kejadian bermula pada saat Korban ADS diserempet dan ditendang oleh 2 pria tak dikenal yang mengendarai sepeda motor Yamaha Mio warna hijau dan Suzuki Shogun warna biru hingga terjatuh dan Korban berhasil diselamatkan oleh warga yang kemudian mengantarkannya ke rumah sakit dan segera melapor ke Polsek Ujung Batu.

Menindak lanjuti laporan dari korban ADS Satuan Reskrim Polsek Ujung Batu Rokan Hulu segera melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap para begal sadis tersebut.

Kelima Tersangka berhasil diamankan di lokasi dan waktu yang berbeda. Mereka adalah JF (27), ES (24), Sk (19) dan Drz (18). Keempatnya Tersangka adalah warga Ujung Batu. Sedangkan seorang lagi RH (19) merupakan warga Provinsi Jambi.

Kabid Humas Polda Riau Mengatakan "Penangkapan terhadap kelima tersangka dilakukan berdasarkan laporan korban berinisial ADS (34), warga Simpang Piring Kecamatan Tandun Kabupaten Rohul"

Kelima tersangka beserta Barang Bukti 2 Sepeda Motor dibawa ke polsek Ujung Batu guna proses penyelidikan dan pengembangan lebih lanjut.

"Bersama kelima pelaku polisi juga mengamankan barang bukti berupa 2 unit sepeda motor Yamaha Vega R dan Jupiter MX yang digunakan pelaku saat beraksi," tambah Guntur. (DAW)

Scroll to top