Sabtu 17 Desember 2016 15:35:19 WIB
Tribrata News Polda Riau - Kegiatan Pelatihan Pra Operasi Lilin Siak 2016, hari kedua di isi dengan pembekalan materi tentang penanganan medis oleh Dr. Wayan dan pembekalan materi TPTKP laka lantas oleh Kompol Dedi Nata.
Dilanjutkan oleh pembekalan tentang TPTKP Bom oleh personil Brimob Polda Riau.
Penutupan acara Lat Pra Ops Lilin Siak 2016 ditutup oleh Dir Lantas Polda Riau. "Salah satu faktor keberhasilan Operasi Lilin Siak ini adalah dengan diadakannya Lat Pra Ops ini" ujar Dir Lantas Polda Riau Kombes Pol Guritno Wibowo SIk.
Penekan Kapolda Riau dalam Lat Pra Ops Lilin Siak 2016 melalui amanat yang dibacakan oleh Dir Lantas saat acara penutupan pelatihan diantaranya :
1. Siapkan fisik dan mental dan disiplin kepercayaan tinggi serta memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.
2. Tunjukan sikap dan humanis pada masyarakat.
3. Bangun kerjasama dan sinergitas dengan TNI dan stakholder lainnya, hilangkan ego sektoral.
4. Optimalkan intelijen dan Bhabinkamtibmas untuk mengetahui isu-isu yang berkembangdi masyarakat.
5. Laksanakan keamanan terhadap wilayah yang memiliki tingkat kejahatan tinggi.
6. Optimalkan fungsi Pos pelayanan agar dapat melayani masyarakat dengan baik.
7. Tingkatkan kesiap-siagaan.
8. Hindari penyimpangan sekecil apapun.
9. Jaga keselamayan diri baik dari ancaman keselamatan maupun terorisme. (AEP)