Kamis 22 Desember 2016 12:30:34 WIB
Tribrata news Polda Riau - Bertempat di halaman Mapolres Inhu telah dilaksanakan Apel gelar pasukan Ops Lilin Siak 2016 dengan tema "Melalui Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin siak 2016 kita tingkatkan sinergi polri dengan instansi terkait dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman pada perayaan natal dan tahun baru 2017". Kamis (22/12/2016)
Sebagai pimpinan apel Kapolres Inhu AKBP Abas Basuni SIK, Komandan apel Iptu Idrus, perwira Apel Kasat Lantas Polres Inhu AKP Ricky M Mandey SIK. Giat dihadiri oleh Bupati Inhu yang diwakili oleh Asriyan, Dandim 0302 diwakili oleh Kapten Inf. Legimin, Ketua Pengadilan Negeri Rengat M Sutarwadi SH, perwakilan Kajari oleh R Yuganitra, Kasatpol PP Inhu Tukiyat, Kapolsek jajaran Polres Inhu dan personil Polres Inhu. Apel yang di ikuti juga oleh Kodim 0302 Inhu, pleton senkom, Satpol PP Inhu, Dinas Kesehatan Inhu, Dinas Perhubungan
Setelah pelaksanaan Apel gelar pasukan selesai dan dilanjutkan dengan giat pemusnahan barang bukti hasil dari Cipta Kondisi Ops Lilin 2016 K2YT antara lain pemusnahan 23, 86 gram narkotika jenis shabu, 8 butir Exstasi, Minuman merk mansion 137 botol, merk bir bintang 38 botol, merk ABC 610 botol, Minuman merk Anggur merah 112 botol, merk Guines 5 botol, Minuman tradisional (tuak) 1050 dan Petasan jenis pentol korek 75 bungkus.