Di Tembilahan:
Polres Indragiri Hilir Laksanakan Pemeriksaan Psikologi Untuk Personilnya

Polres Indragiri Hilir Laksanakan Pemeriksaan Psikologi Untuk Personilnya


Rabu 15 Maret 2017 14:28:54 WIB
tribratanewsriau.com – Polres Indragiri HIlir melaksanakan pelaksanaan pembukaan Mapping, Konseling dan Pemeriksaan Psikologi Bagi Calon Pemegang Senpi Organik Polri Personel di Polres Inhil di Aula Bakti Rekonfu Polres Inhil, Jalan Gajah Mada No. 2 Tembilahan yang dibuka oleh Kapolres Inhil AKBP Dolifar Manurung, SIK tadi pagi (15/03/2017).

Sebagaimana dijelaskan oleh Paur Humas Polres Inhil bahwa Kegiatan pemeriksaan tersebut dilaksanakan oleh Tim Pemeriksa Psikologi Polda Riau yang dipimpin oleh Kasub Bag Psi Pol Bag Psikologi Ro SDM Polda Riau AKP Eko Pujiono M.Psi, Psikolog. Hadir dalam kegiatan ini adalah Waka Polres Inhil Kompol Dr. Azwar, S.Sos, M.Si, M.H, Kabag Ops Polres Inhil Kompol Roni Syahendra, S.H, SIK., Kasat Intelkam Polres Inhil AKP Erol Ronny Risambessy, SIK., Kasat Reskrim Polres Inhil AKP Arry Prasetyo, S.H, M.H., Kasat Res Narkoba Polres Inhil AKP Bachtiar, S.H., Kasat Sabhara Polres Inhil AKP Alakdin Napitupulu, Kasub Bag Kum Bag Sumda Polres Inhil AKP Ali Zahari, Kasi Propam Polres Inhil Ipda Trisno.

Dalam sambutannya, Dolifar menyatakan bahwa pemeriksaan psikologi adalah salah satu bentuk pelayanan bagi anggota Polri. Personel Polres Inhil, cukup beruntung, karena kedatangan Tim Psikologi dari Polda, sehingga tidak perlu jauh - jauh datang ke Pekanbaru, demi mendapatkan pelayanan psikologi. Untuk itu, diharapkan Personel Polres Inhil, dapat memanfaatkan kesempatan ini, dengan mengikuti pemeriksaan psikologi ini secara baik. Dolifar juga mengatakan bahwa lulus pemeriksaan psikologi bagi calon pemegang senpi bukan jaminan seseorang Personel Polri tidak akan menyalahgunakan senpi. Selain hal tersebut, pemeriksaan ini berguna untuk mengontrol anggota Polri punya kompetensi untuk memegang senpi. Diingatkan juga oleh Dolifar bahwa apabila ada anggota Polres Inhil yang punya masalah baik personal maupun kedinasan, juga bisa meminta bimbingan konseling ke Tim dari Polda ini.

Ketua Tim Pemeriksa Psikologi Polda Riau AKP Eko Pujiono, M.Psi, Psikolog, mengatakan bahwa ada tiga jenis pemeriksaan psikologi yaitu mapping yang ditujukan untuk calon pemegang jabatan, konseling untuk anggota yang mengalami permasalahan dan pemeriksaan psikologi calon pemegang senpi kelayakan seseorang bisa jadi pemegang senpi dinas. Untuk hal ini selain hasil test, diperlukan juga LMPA (lembar monitoring prilaku anggota), yang ditandatangani oleh atasan personel bersangkutan. Semua jenjang test yang dilakukan adalah untuk menihilkan adanya pelanggaran terhadap pemakaian senpi dinas tersebut. (AA)
Scroll to top