Tuntut Hak Sesuai UMK 2017 Ratusan Buruh Mitra Kerja PT Pertamina Dumai Turun Kejalan

Tuntut Hak Sesuai UMK 2017 Ratusan Buruh Mitra Kerja PT Pertamina Dumai Turun Kejalan


Kamis 30 Maret 2017 12:05:22 WIB
Tbnews Polda Riau – Menuntut Hak Upah Buruh sesuai UMK 2017, ratusan Buruh Mitra Kerja PT. Pertamina RU II Dumai yang berada dibawah naungan Serikat Pekerja Mitra Putri Tujuh (SP-MP7) melaksanakan aksi demonstrasi didepan Kantor Kuning Pertamina RU II Jalan Putri Tujuh Dumai Kelurahan Teluk Binjai Kecamatan Dumai Timur Kota Dumai, Rabu (29/03/2017) sekira pukul 07.55 WIB.

Mengamankan jalannya aksi demonstrasi yang dikoordinasi oleh Koordinator Lapangan Ketua Serikat Pekerja Mitra Putri Tujuh (SP-MP7) Atnata Hendra, sebanyak 180 Personil Gabungan yang tediri dari Satuan Sabhara Polres Dumai, Satuan Intelkam Polres Dumai dan personil Polsek Dumai Timur dikerahkan untuk mengamankan jalannya aksi tersebut.

Menanggapi aksi demonstrasi tersebut, lantas melaksanakan pertemuan antara 15 (lima belas) perwakilan Serikat Pekerja Mitra Putri Tujuh (SP-MP7) dengan PT. Pertamina RU II Dumai, adapun hasil pertemuan antara perwakilan LS yang berunjuk rasa dengan pihak PT. Pertamina RU II Dumai yang diprakarsai oleh Manager Umum dan Manager HR ialah pihak PT. Pertamina RU II Dumai menyarankan agar sebelum dimulai perundingan agar rekan-rekannya yang diluar kembali melaksanakan aktifitasnya (kembali masuk bekerja).

Namun perwakilan menolak serta para perwakilan tidak mau memulai pembicaraan sebelum GM Pertamina ikut hadir dipertemuan sebagai pimpinan PT. Pertamina RU II Dumai yang dapat membuat keputusan atas tuntutan pekerja. Setelah pertemuan diskors beberapa waktu untuk menunggu kedatangan GM PT. Pertamina RU II Dumai namun GM PT. Pertamina RU II Dumai menolak dan tidak bersedia menjumpai perwakilan masa Buruh. GM PT. Pertamina RU II Dumai juga meminta agar masa dapat membubarkan diri, sehingga penyampaian aspirasi buruh tidak dilaksanakan dalam kondisi pemaksaan kehendak. Dan pertemuan antara Karyawan dan GM PT. Pertamina RU II Dumai akan dilaksanakan dalam waktu yang akan diatur lebih lanjut.

Pantauan Tbnews Polda Riau dilapangan, merasa tak puas dengan keputusan tersebut, masa buruh hingga kini masih melaksanakan aksi unjuk rasa meskipun berada ditengah cuaca hujan deras.

Kapolres Dumai AKBP Donald Happy Ginting SIK MSi melalui Kabag Ops Polres Dumai Kompol Sasli Rais SH menjelaskan terkait jumlah personil yang melaksanakan pengamanan dan pengawalan jalannya aksi unjuk rasa di Kantor Kuning PT. Pertamina RU II Dumai tersebut merupakan personil gabungan dari Polres Dumai dan Polsek Dumai Timur.

“Hari ini untuk mengamankan jalannya unjuk rasa ratusan Buruh Mitra Kerja PT. Pertamina RU II Dumai yang berada dibawah naungan Serikat Pekerja Mitra Putri Tujuh (SP-MP7), sebanyak 180 personil akan terus siaga hingga aksi ini nanti usai dengan kondisi aman dan kondusif,” pungkas Kapolres Dumai AKBP Donald Happy Ginting SIK MSi.
Scroll to top