Jumat 15 Januari 2016 15:23:46 WIB
Rohul - Warga blok J Kebn PT. RAS desa Sontang Kec. Bonai Kab. Rokan Hulu dikejutkan dengan penemuan mayat seorang pria bernama Mardemak Siburian (39) warga Jl. PT. ADE Muara Basung Kec. Pinggir Kab. Bengkalis. Atas temuan mayat tersebut warga langsung melaporkan penemuan tersebut ke Polsek Bonai. Jumat (15/1).
Setelah mendapatkan laporan tersebut, personil Polsek Bonai yang di pimpin langsung oleh Kaposlek Bonai Ipda H. Amran mendatangi tempat kejadian.
Saat ini mayat tersebut sedang dilakukan visum di puskesmas Sontang dan selanjutnya akan di bawa oleh pihak keluarga ke Sumatera Utara untuk dikebumikan.