Polres Kepulauan Meranti Laksanakan Latpra Ops Keselamatan Muara Takus 2018

Polres Kepulauan Meranti Laksanakan Latpra Ops Keselamatan Muara Takus 2018


Rabu 28 Februari 2018 19:48:46 WIB
Tbnews Polda Riau - Polres Kepulauan Meranti laksanakan kegiatan latihan pra Operasi Keselamatan Muara Takus 2018 dengan tema "Melalui latihan Pra Operasi Keselamatan Muara Takus 2018 kita wujudkan Polri yang profesional moderen dan terpercaya (Promoter)", yang bertempat di ruang data Polres Kepulauan Meranti pada hari Selasa (28/2/2018) pada pukul 09.00 wib.

Kapolres Kep. Meranti AKBP La Ode Proyek SH, memimpin langsung kegiatan latpra ops tersebut. Dalam arahannya menyampaikan agar dalam pelaksanaan kegiatan operasi memperhatikan pedoman pelaksanaan  kerja sehingga kita akan dianggap profesional dalam pelaksanaan tugas, kehadiran Polri dalam operasi dapat membuat masyarakat merasa terbantu, selain itu beliau menyampaikan bahwa apa yang kita lakukan akan dipertanggung jawabkan baik di dunia maupun diakhirat, dan tugas kepolisian bersifat membatasi, namun dalam pelaksanaannya harus mengedepankan senyum sapa dan salam.

Kasat Lantas juga menyampaikan beberapa penekanan kepada peserta latpra ops ini yang nantinya menjadi pedoman personil dilapangan dalam melaksanakan tugas diantaranya bahwa operasi ini merupakan operasi yang bersifat teguran bukan melakukan penindakan dan operasi ini akan mengedepankan kegiatan soaialisasi serta melakukan pemasangan spanduk.

"Kepada masyarakat pengguna jalan mari tertib berlalulintas, lengkapi surat-surat kendaraan dan kelengkapan kendaraan dan tertib dalam berlalulintas", himbau Kapolres. 
Scroll to top