Sudah 200 Hektar Lebih Lahan Riau Hangus Terbakar

Sudah 200 Hektar Lebih Lahan Riau Hangus Terbakar


Selasa 01 Maret 2016 14:53:00 WIB
TBnewsriau - Polda Riau sudah mencatat, lahan hangus terbakar di Riau sekitar 222,5 hektar, yang didominasi lahan gambut milik masyarakat dan perusahaan. Kebakaran tersebut ditenggarai memicu titik panas yang beberapa hari ini terus meningkat.

Lahan 222,5 hektar yang terbakar ini berada di tujuh kabupaten, yakni Bengkalis, Siak, Pelalawan, Dumai, Rohil, Inhu dan Inhil. Paling parah terdapat di Bengkalis, Pelalawan dan Siak, dengan rata-rata luas lahan yang terbakar mencapai 50 hektar.

"Ada 48 titik kebakaran berada di lahan milik masyarakat dan tiga titik kebakaran berada di lahan milik perusahaan. Kebakaran tersebut didominasi terjadi di kawasan gambut," kata Kabid Humas Polda Riau, AKBP Guntur Aryo Tejo, SIK MM.

Dijelaskan Kabid Humas, Polda Riau telah mengerahkan kekuatan dari masing-masing Polres hingga jajaran Polsek guna memadamkan api. Sampai sekarang, sudah dua ratusan personil terjun langsung ke lokasi lahan yang terbakar, ditambah dengan aparat TNI, pemerintah daerah, Masyarakat Peduli Api (MPA) dan lainnya.

Upaya lainnya, Polda Riau kini tengah disibukkan dengan pembuatan sekat kanal yang berfungsi menahan air, sehingga lahan gambut tetap lembab. "Target kita sekitar tiga ribuan sekat kanal dibangun di titik rawan kebakaran lahan, baik yang permanen atau non permanen," jelas Kabid Humas.

Polda Riau dan jajaran sudah berhasil membangun 384 sekat kanal non permanen di lahan-lahan tersebut, yang berada di Kabupaten Siak, Dumai, Inhu, Inhil, Pelalawan, Rohil, Bengkalis, Kampar, Rohul dan Kepulauan Meranti.



Scroll to top