Polsek Kuala Cinaku Gulung Tiga Perampok Pedagang Emas Keliling

Polsek Kuala Cinaku Gulung Tiga Perampok Pedagang Emas Keliling


Rabu 02 Maret 2016 07:55:43 WIB
TBnewsriau - Tiga pelaku perampokan emas keliling berhasil diamankan oleh tim gabungan Polsek Kuala Cinaku dan Polres Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) di Dusun Kuala Mulia Kecamatan Kuala Cenaku beberapa waktu yang lalu.

Diberikan sebelumnya bahwa Abdul Thalib dan istrinya Dewi Murni, warga jalan Aski Aris Kelurahan Sekip Hulu Kecamatan Rengat dirampok pada  31 Januari 2016 yang lalu dengan kerugian sekitar Rp. 170 Juta.

Ketiga pelaku kita tangkap di lokasi berbeda yang dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim Polres Inhu AKP Hidayat Perdana SIK dan Kapolsek Kuala Cenaku AKP Deni Afrial SPI,MH, kata Kapolres Inhu AKBP Ari Wibowo SIk melalui Waka Polres Kompol Ferly Rosa Putra.

Pelaku adalah HN (46) warga Lubuk Linggau, Ab (50) warga Musi Rawas dan Hr (41) warga Lubuk Linggau, Provinsi Sumatera Selatan.

Ketiga tersangka itu diamankan pada hari dan tempat yang berbeda. HN ditangkap pada, Kamis (18/2) di Desa Pasir Ringgit Kecamatan Lirik Inhu, Hr ditangkap di Desa Redang, Kecamatan Rengat Barat, Inhu, Sabtu (20/2/2016) lalu.

"Dari hasil pengembangan dan pengejaran kawanan pelaku, Sat Reskrim Polres Inhu dan Polsek Kuala Cenaku kembali mengamankan Ab di Kecamatan Selangit, Kabupaten Musirawas pada Jumat (26/2) kemaren," jelas Wakapolres.

Pelaku pertama yang berhasil ditangkap adalah HN beserta barang bukti berupa senjata api rakitan jenis Revolver yang diduga digunakannya pada saat melakukan aksi kejahatannya serta satu unit sepeda motor.

"Ketiga pelaku sudah kita tetapkan sebagai tersangka dan sudah kita tahan bersama barang bukti untuk proses penyidikan, dari hasil pemeriksaan polisi terhadap para pelaku, Ab diduga sebagai dalang dari peristiwa pencurian dan kekerasan terhadap pedagang emas keliling itu," tutup Wakapolres.

Scroll to top