Arahan Kapolda Riau dalam rangka Karlahut, Penanganan Terorisme dan Konflik Sosial

Arahan Kapolda Riau dalam rangka Karlahut, Penanganan Terorisme dan Konflik Sosial


Rabu 02 Maret 2016 16:25:52 WIBTribratanewsriau. Kapolda Riau, Brigjenpol Drs Dolly Bambang Hermawan memberikan arahan kepada Kapolres dan Kapolsek sejajaran Polda Riau dalam rangka antisipasi Karlahut, penanganan konflik sosial, Radikalisme, terorisme dan penanggulangan Narkoba di ruang Bengkalis SPN Pekanbaru sore ini (2/3)

Dalam arahannya Kapolda menyatakan bahwa pada tahun ini Polda Riau harus lebih tanggap untuk mencegah Karlahut. Bencana Karlahut tahun 2015 lalu harus dijadikan pengalaman agar tahun ini tidak terulang. Dalam hal penanganan konflik sosial ditengah tengah masyarakat maka perlu sesegera mungkin membentuk Team Terpadu penanganan Potensi Konflik Sosial. Dalam menangani Konflik sosial ini Polri tidak akan bisa bergerak sendiri. Namun dengan adanya Team terpadu sesuai regulasi yang ada maka pencegahan akan lebih efektif karena melibatkan semua lapisan jajaran pemerintahan mulai dari TNI, Pemda, BNPT dan instansi lain.

Kapolda Riau juga menekankan pentingnya penanggulangan Narkoba karena dalam kondisi saat ini pemerintah sudah menyatakan perang dengan pengedar Narkoba. Kapolda juga mengingatkan seluruh personil Polda Riau untuk tidak coba coba terlibat dengan jaringan Narkoba karena sanksi pecat dipastikan akan diberikan pada personil yang terlibat dalam jaringan Narkoba (AA)
Scroll to top