Polsek Rambah Hilir Amankan Tiga Pelaku Curanmor

Polsek Rambah Hilir Amankan Tiga Pelaku Curanmor


Jumat 19 Oktober 2018 01:25:57 WIB
TbnewsriauPersonil Polsek Rambah Hilir berhasil mengamankan tiga orang pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Ketiga pelaku masing-masing berinisial SO (24) warga Kel. Koto Tengah, FAS (33) warga Desa sungai Sitolong Kec. Rambah Hilir dan RI (38) warga DK II SKPD Desa Sungai Sitolang Kec. Rambah Hilir. 

 Kapolres Rohul AKBP M. Hasyim Risahondua, melalui Paur Humas Polres Rohul Ipda Nanang Pujiono, mengatakan ketiga tersangka diduga terlibat pencurian sepeda motor di rumah korban Engkos di Dusun Giri Harjo RT 007/ RW 006 Desa Sungai Sitolang, Kecamatan Rambah Hilir 

Dari ketiga pelaku, polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa 1 sepeda motor Honda Verza dan 1 set kunci T yang disimpan dalam kantong celana depan pelaku bernama Riki.
 
‎"Sepulang dari kebun, istri pelapor‎ melihat pintu tengah rumahnya telah terbuka. Saat dicek, sepeda motor terlapor di dalam rumah sudah tidak ada lagi," ucap Ipda Nanang.
 
‎
Scroll to top