Ipda Raja Kosmos Raih Promosi Gelar Doktor Ilmu Hukum

Ipda Raja Kosmos Raih Promosi Gelar Doktor Ilmu Hukum


Selasa 06 November 2018 16:20:38 WIB
tribratanewsriau.com - Satu lagi personil Polda Riau resmi sandang gelar doktor. Ipda Raja Kosmos Parmulais, merupakan perwira pertama personil Polda Riau yang berdinas di Direktorat Intelkam Polda Riau selasa (6/11/18) siang resmi menyandang gelar akademisinya sebagai seorang doktor bidang hukum.

Hal ini merupakan sebuah kebanggan bagi Kepolisian Daerah Riau (Polda), Pria kelahiran simandolak ini sebelumnya telah menyelesaikan gelar magisternya Hukum Pidana di Universitas Islam Riau (UIR).

Tidak hanya berhenti di gelar Magister, Ipda Raja Kosmos Parmulais melanjutkan jenjang pendidikan umumnya melalui serangkaian promosi doktor ilmu hukum program pascasarjana di Universitas Islam Bandung (Unisba).

Dengan perjuangan yang tidak mudah akhirnya Raja Kosmos Parmulais berhasil menyelesaikan study gelar doktornya. Dimana dirinya harus mengoptimalkan waktu dan fikiran disela-sela tugasnya sebagai abdi negara (Polri), dengan jabatan sebagai Pamin Yanmin Ditintelkam Polda Riau. Kegigihan tak lain menjadi kunci Ipda Kosmos bisa mencapai tujuannya.

Kini tersemat gelar doktor pada namanya, dengan lulus berpredikat nilai sangat memuaskan setelah berjuang selama tiga Tahun menjalani study di Unisba.

Sosok polisi yang ramah dan pintar ini ternyata seorang dosen luar biasa di Fakultas Hukum Universitas Riau (Unri) sejak 2011 lalu. Bagi Kosmos, waktu tentunya sangat berharga, di mana harus menjadi pelayan masyarakat, pengajar, menimba ilmu hingga waktu untuk keluarga.

Menurut putra pertama dari tiga bersaudara ini, anak dari pasangan Raja Himdan dan Yusniwati ini, keilmuan yang ditempanya hingga menjadi doktor ilmu hukum tentu dapat diaplikasikan dalam tugas sebagai polisi.

"Saya ingin terus belajar dan menimba ilmu. Itu yang menjadi alasan dan ambisi selama ini, di mana gelar S3 merupakan puncak akademisi tertinggi. Sebagai polisi, kita harus tetap maju dan terus mengembangkan kemampuan," ucap Ipda Kosmos.

Apalagi penelitian (S3) putra kelahiran Kuansing tersebut juga berkaitan dengan bidang tugasnya di Intelkam. "Tentang kebijakan senjata api dan bahan peledak. Ini bidang saya, dan saya harap bisa berkontribusi positif ke depannya bagi Polri, terutama Polda Riau," harapnya.

Meski sudah bergelar doktor, suami dari Murtini ini tak akan pernah berhenti belajar. Bahkan kegigihannya tersebut juga 'menular' kepada dua orang adik-adiknya, yang sedang berjuang meraih S2 dan satu lagi sedang melanjutkan gelar doktor.

Ipda Kosmos pun sangat bersyukur, pimpinannya di jajaran Polda Riau mensuport penuh selama ini.  Keleluasaan berkuliah diberikan, tanpa mengesampingkan tugasnya sebagai polisi. "Saya sangat berterima kasih atas dukungan selama ini dari pimpinan dan rekan sejajaran," sambutnya.
Scroll to top