Jumat Keliling Polda Riau, Wakapolda Sampaikan Pesan Kamtibmas

Jumat Keliling Polda Riau, Wakapolda Sampaikan Pesan Kamtibmas


Jumat 30 November 2018 16:13:11 WIB
tribratanewsriau.com - Wakapolda Riau Brigjen Pol Drs. Wahyu Widada. M. Phil bersama pejabat utama Polda Riau laksanakan Sholat Jumat keliling. Jumat (30/11).

Kegiatan Jumat Keliling itu dilaksanakan pada hari Jumat 30 November 2018,
Pukul 12.00 wib di Mesjid Al Falah Darrul Mutaqin jl. sumatera Pekanbaru.

Wakapolda Riau mengucapan terimakasih kepada seluruh jamaah atas kerjasamanya yang telah bersama-sama menjaga situasi kamtibmas di provinsi Riau. 

Beliau juga menyampaikan pesan kamtibmas, apabila mendapatkan informasi di Sosial Media agar tidak menyebarkan langsung, lakukan pengecekan terlebih dahulu kebenaran berita tersebut untuk mencegah penyebaran berita yang belum tentu kebenarannya atau saat ini yang dikenal dengan Hoax. Untuk itu diperlukan kebijaksanaan dalam pengolahan dan penerimaan berita. 

Selain itu Wakapolda Riau juga menghimbau bahaya penyalahgunaan narkoba untuk usia produktif perlu diwaspadai, ini diperlukan perhatian kita semua terutama orang tua. 

Kebersihan, Kedisiplinan dan ketertiban harus dipupuk mulai dari usia dini agar generasi penerus dapar membangun bangsa ini dengan baik. 

Terkait dalam hal Lalu lintas, dalam operasi Zebra kemarin terdapat 32 orang meninggal dunia, dari Polda Riau menghimbau agar pengemudi mematuhi peraturan yang berlaku dan menggunakan perlengkapan dalam berkendara terutama Helm bagi yang mengendarai Roda dua.
Scroll to top