Kasubbag Humas Polres Kampar Sampaikan Pesan Pemilu Damai Melalui Talk Show Di Radio

Kasubbag Humas Polres Kampar Sampaikan Pesan Pemilu Damai Melalui Talk Show Di Radio


Jumat 18 Januari 2019 16:04:22 WIB
tribratanewsriau.com - Kasubbag Humas Polres Kampar melakukan Talk Show di Radio Pratama 88,8 FM Bangkinang yang dipandu penyiarnya sdri. Niken dan disiarkan secara live. Kamis (17/1).

Pada kesempatan ini Kasubbag Humas melakukan bincang-bincang seputar situasi menjelang pelaksanaan Pemilu tahun 2019, serta menyampaikan himbauan kepada masyakat untuk selalu menjaga persatuan dan kerukunan.

Masyarakat dihimbau untuk tidak terprovokasi dengan pemberitaan ataupun postingan melalui media sosial yang bersifat hasutan, fitnah, adu domba, ujaran kebencian dan hal-hal negatif lainnya.

Lebih lanjut disampaikan bahwa Pemilu merupakan pesta demokrasi yang sepatutnya kita lalui dengan suka cita dan bukan dengan saling hujat, beda pilihan adalah hal yang wajar dalam demokrasi dan apapun pilihannya kita tetap satu dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Melalui kesempatan ini juga disampaikan himbauan terkait antisipasi penyalahgunaan narkoba serta himbauan untuk tertib dalam berlalulintas.

Terkait dengan upaya antisipasi penyalahgunaan narkoba disampaikan, bahwa hal ini perlu dukungan dari semua pihak baik keluarga, para pengajar maupun lingkungannya, diharapkan dengan kepedulian ini dapat menyelamatkan generasi muda dari pengaruh barang haram ini.

Acara Talk Show melalui Radio Pratama 88,8 FM Bangkinang ini berlangsung sekitar 30 menit yang berakhir pukul 11.30 Wib, seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman dan lancar.
Scroll to top