Tim Peneliti Puslitbang Polri Lakukan Penelitian Di Polres Kampar

Tim Peneliti Puslitbang Polri Lakukan Penelitian Di Polres Kampar


Selasa 22 Januari 2019 16:54:42 WIB
tribratanewsriau.com - Tim Peneliti dari Puslitbang Polri lakukan penelitian tentang tingkat kepercayaan masyarakat terhadap Polri di Polres Kampar. Selasa (22/1).

Tim peneliti ini dipimpin Kepala Bidang Gas Opsnal Puslitbang Polri Kombes Pol Drs. Burdin Hambali, didampingi Peneliti Utama LIPI Prof. Dr. Dwi Purwoko Msi, Kasubbid Gastin Bid Gas Opsnal Puslitbang Polri AKBP Hanafiah Nembo dan Pamin Bid Gas Opsnal Iptu Reo Anggar Prabowo ST, Turut mendampingi AKBP Setiyadi SPd selaku Kabag Strajemen Rorena Polda Riau dan Brigadir Randi dari staf Rorena Polda Riau.

Kedatangan Tim disambut langsung oleh Kapolres Kampar AKBP Andri Ananta Yudhistira SIK MH serta sejumlah Pejabat Utama Polres Kampar, kemudian rombongan beristirahat sejenak di ruang kerja Kapolres Kampar.

Selanjutnya Tim didampingi Kapolres Kampar melakukan pertemuan dengan Pejabat Utama Polres Kampar terdiri dari Waka Polres, Para Kabag dan Para Kasat.

Sasaran penelitian meliputi 5 bidang pelayanan dari 5 Fungsi Opsnal Kepolisian yaitu Bidang Lalulintas, Reskrim, Intel, Binmas dan Sabhara, dari kelima fungsi ini nantinya akan dilakukan penelitian sejauh mana pelayanan yang telah diberikan kepada masyarakat serta tingkat kepuasan masyarakat atas layanan yang telah diberikan.

Lebih lanjut disampaikan bahwa selama beberapa tahun terakhir tingkat kepercayaan masyarakat terhadap Polri terus meningkat, dari hasil survei tahun 2018 oleh Kompas tingkat kepercayaan masyarakat telah mencapai 82,9 % dan hampir sama dengan hasil survei Tim Puslitbang Polri 82,3 %.

Peningkatan ini berlangsung secara revolusioner dan bukan alami, hal ini tidak terlepas dari inovasi-inovasi serta kebijakan Pimpinan Polri untuk memperbaiki layanan publik agar dapat memuaskan masyarakat, jelasnya.

Disampaikan Ketua Tim bahwa sebelum sampai di Polres Kampar, Tim sempat mampir di Pasar Kampar untuk bertatap muka dengan masyarakat, dan meminta tanggapan mereka atas pelayanan yang telah diberikan oleh Polres Kampar terhadap masyarakat.

Dari pengakuan warga masyarakat yang ditemui ini, mereka secara umum mengapresiasi kinerja Polres Kampar saat ini yang dinilai banyak kemajuan. Disamping itu mereka juga menyampaikan harapannya agar kedepan pelayanan Polri untuk masyarakat ini akan lebih baik lagi.

Tim juga akan memberikan lembar kuistioner untuk diisi masyarakat pada bagian pelayanan khususnya 5 Fungsi Kepolisian, yang masing-masing fungsi terdiri dari 50 responden.

Dalam pertemuan ini juga dilakukan diskusi oleh Tim bersama Pejabat Utama Polres Kampar, Tim meminta para Kasat Opsnal secara bergantian yaitu Kasat Sabhara, Kasat Reskrim, Kasat Lantas, Kasat Intel dan Kasat Narkoba untuk menyampaikan inovasi-inovasi serta langkah apa yang telah dilakukan untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri.

Dari penyampaian 5 Kasat Opsnal ini ada beberapa inovasi yang telah dilakukan dan cukup mendapat respon positif dari masyarakat, antara lain Aplikasi SIM OCU dan Deliveri Service oleh Satlantas, Call Centre di SPKT serta DDS Online Babhinkamtibmas oleh Sat Binmas.

Ke Lima Fungsi Opsnal ini juga telah berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dengan segala keterbatasan yang ada, antara lain keterbatasan jumlah personel dengan luas wilayah dan jumlah penduduk serta kondisi geografisnya.

Kapolres Kampar pada kesempatan ini juga menyampaikan upaya-upaya yang telah dilakukan, untuk menindaklanjuti informasi-informasi yang disampaikan masyarakat dan meneruskannya langsung kepada fungsi terkait untuk ditanggapi.

Selain itu disampaikan Kapolres bahwa untuk pembinaan generasi muda terkait dengan Harkamtibmas juga dilakukan penggalangan serta pembinaan ke sekolah-sekolah, berbagai komunitas serta kelompok masyarakat sebagai upaya untuk mewujudkan situasi yang aman dan kondusif sesuai harapan masyarakat.

Sebelum meninggalkan Polres Kampar, Tim juga menyempatkan waktu untuk meninjau ruang tahanan Polres Kampar untuk mengecek secara langsung kondisinya.
Scroll to top