Kapolres Inhil Bagi-Bagi Bingkisan Sembako Kepada Tukang Becak Dayung

Kapolres Inhil Bagi-Bagi Bingkisan Sembako Kepada Tukang Becak Dayung


Senin 03 Juni 2019 18:20:37 WIB
Tribratanewsriau - Belasan Tukang becak mendapatkan THR dari Kapolres Indragiri hilir. Pemberian THR berupa bingkisan tersebut turut dihadiri Kasat Binmas Polres Inhil, Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres Inhil serta Para Bintara Polres Inhil di halaman Mapolres Indragiri hilir, Jl. Gajah Mada No. 2, Tembilahan, Senin (3/06/2019).

Mereka adalah Tukang becak yang setiap harinya mengkal di beberapa jalan yang ada di Kota Tembilahan, Kab. Indragiri hilir.

"Pemberian bingkisan ini diberikan kepada Tukang becak, semoga dapat membantu saudara-saudara kita ini serta meringankan beban kebutuhan harian keluarga pengemudi becak dayung," kata Kapolres Indragiri hilir disela-sela pembagian bingkisan.

Lebih jauh dikatakan Kapolres Indragiri hilir bahwa dengan memberikan bingkisan tersebut dapat menambah hubungan silaturrahim kepada masyarakat sekaligus berbagi dengan sesama, Sebab masyarakat adalah mitra Polri untuk terus berpartisipasi mewujudkan Keamanan dan Ketertiban dalam masyarakat.

Sambil membagikan bingkisan, diantara tukang becak mengapresiasi adanya bantuan yang diberikan Pihak Kepolisian kepada warga Tembilahan, khususnya Tukang becak. Mereka terlihat gembira memberikan ucapan terima kasih karena telah menerima santunan yang berarti menjelang Idul Fitri 1440 H/ 2019 M.

Scroll to top