Rabu 10 Juli 2019 15:42:53 WIB
tribratanewsriau.com Kapolda Riau pagi tadi mengikuti upacara HUT Polri ke 73 di lapangan upacara Mako Brimobda Riau jalan KH Ahmad Dahlan Kota Pekanbaru pagi tadi (10/07/2019).
Bertindak sebagai Inspektur Upacara HUT Polri ke 73 adalah Gubernur Riau Drs H Samsuar MSi. Hadir dalam tamu undangan adalah PJU Polda Riau, Wagub Riau, ketua DPRD Riau dan Forkopimda Riau lainnya. Dalam amanatnya, Gubernur Riau membacakan amanat dari Presiden Republik Indonesia. Yang menginstruksikan kepada institusi Polri, pertama, agar terus meningkatkan kualitas SDM Polri. Kedua, Polri harus mengedepankan strategi proaktif dan preventif dengan pendekatan dan tindakan yang humanis. Ketiga, Polri harus terus meningkatkan kualitas pelayanan publik yang modern, yang mudah dan cepat. Ke empat, Polri harus meningkatkan profesionalisme dan transparansi dalam penegakan hukum serta memberikan rasa adil kepada masyarakat. Kelima, Polri harus memperkuat koordinasi dan kerjasama dengan TNI, kementerian lembaga, pemerintah daerah serta masyarakat dalam memelihara keamanan dan ketertiban sosial.
Dalam upacara ini juga diberikan penghargaan dari Presiden Republik Indonesia kepada empat pesonil Polda Riau sebagai perwakilan yakni Bintang Bhayangkara Nararya diberikan kepada AKBP Boni Facius Siregar SH, MH. Satya Lencana Pengabdian 24 tahun diberikan kepada Aiptu Zakariah. Satya Lencana Kesetiaan 16 tahun diberikan kepada Brigadir Uus Supriyadi dan Satya Lencana Kesetiaan 8 tahun diberikan kepada Brigadir Richard Sinaga
Usai upacara HUT Polri di lapangan Brimobda Riau acara kemudian dilanjutkan dengan acara syukuran di Aula Bhayangkara Sat Brimobda Riau