Satu Batalyon Brimob Polda Riau Dapat Tugas Jaga Perbatasan Papua

Satu Batalyon Brimob Polda Riau Dapat Tugas Jaga Perbatasan Papua


Rabu 04 September 2019 08:57:40 WIB
tribratanewsriau.com. Satu batalyon Brimob Polda Riau yang dikirim ke Papua dan Papua Barat kini ditugaskan di wilayah Yahukimo untuk menjaga perbatasan Papua, untuk membantu pengamanan wilayah Papua yang sempat bergolak kemaren ini.

Hal ini disampaikan oleh Kabid Humas Polda Riau, Kombes Sunarto diruang kerjanya, kepada kontributor Tribratanewsriau.com kemaren hari Selasa (03/09/2019). Penjelasan Sunarto ini menjawab pertanyaan seputar penempatan satu Batalyon Btimob Polda Riau yang di berangkatkan ke Papua kemaren. “Brimob kita ini di tempatkan di perbatasan dengan Papua New Guinea untuk menjaga kemungkinan adanya penyelundupan senjata ke wilayah Papua” ujar Sunarto. 

Selanjutnya Sunarto menjelaskan bahwa dari satu batalyon Brimob atau 3 Kompi ini, satu kompinya berada di perbatasan, masih wilayah Polres Yahukimo. Sedangkan dua kompi lainnya ditempatkan di Polres Yahukimo Polda Papua untuk persiapan lintas ganti pasukan yang jaga perbatasan. “Hingga saat ini suasana di Yahukimo sangat kondusif dan Polri masih mampu menjaga perbatasan agar tidak ada para penyusup dari luar yang mencoba mengobok obok wilayah kedaulatan kita” ujar Sunarto

Sebagaimana kita ketahui bahwa hari Sabtu 31 Agustus yang lalu Polda Riau melepas keberangkatan pasukan Brimob Polda Riau untuk membantu pengamanan wilayah Papua yang sedang menghangat karena demo yang diwarnai dengan kekerasan
Scroll to top