Razia Gabungan Polantas dan POM TNI Jaring 153 Pelanggar

Razia Gabungan Polantas dan POM TNI Jaring 153 Pelanggar


Kamis 28 April 2016 11:51:22 WIB
Tribrata News Riau - Hanya dalam waktu singkat Satuan Lalu Lintas dari Kepolisian Resort Kota Perkanbaru berhasil menjaring 153 pengendara yang tidak menggunakan helm pada Rabu, (27/4) malam di Jalan Pangeran Diponegoro. Dalam razia yang di pimpin Wakasat Lantas AKP Supriyana tersebut sebanyak 34 personil lalu lintas dikerahkan dan dibantu oleh 2 orang personil POM TNI AD untuk membantu kelancaran selama pelaksanaan razia.

Dari 153 pelanggaran tersebut menurut data yang didapat dari Sat Lantas diperoleh rincian yaitu 56 lembar SIM, 66 STNK, dan 31 kendaraan R2. Wakasat Lantas AKP Supriyana saat di jumpai menjelaskan bahwa pelaksanaan razia malam hari tersebut adalah satu satu upaya untuk menekan tingkat fatalitas korban kecelakaan lalu lintas.dengan sasaran tidak menggunakan helm pada malam hari.

"Adapun sasaran pelaksanaan razia kali ini yaitu para pengendara yang tidak menggunakan helm pada hari. Pelaksanaan razia ini dilakukan untuk menekan tingkat fatalitas terhadap korban kecelakaan karena helm ini sangat vital fungsinya bagi keselamatan para pengendara", jelas AKP Supriyana.

Dijelaskan lebih lanjut oleh Supriyana bahwa sebagian pelanggar yang terjaring masih berusia remaja dan rata rata tidak memiliki SIM. "Para pelanggar rata rata masih berusia remaja dan tidak memiliki SIM, jadi ini sangat prihatin sekali kalau anak remaja keluar malam malam bawa motor tidak pakai helm dan tidak punya SIM pula", tutup Supriyana.

Mendekati pelaksanaan Operasi Patuh 2016 pada bulan Mei mendatang Sat Lantas Polresta Pekanbaru semakin gencar melakukan penegakan hukum dalam bidang lalu lintas. Selain sosialisasi melalui media kepolisian juga mulai meningkatkan penindakan baik pada pagi hari maupun malam hari. (Vk)

Scroll to top