Ratusan Personel Polres Inhu Dirazia Propam, Ini Hasilnya

Ratusan Personel Polres Inhu Dirazia Propam, Ini Hasilnya


Rabu 19 Agustus 2020 08:02:06 WIB
tribratanewsriau.com. Ratusan personel Polres Kabupaten lndragiri Hulu (Inhu) mulai dari Mapolres Inhu hingga jajaran Polsek dirazia mendadak oleh Propam Polres Inhu.

Sebagaiamana diberitakan kantor berita riaudetil com, Ternyata, razia tersebut bukanlah razia untuk pelanggaran anggota ataupun penggunaan narkoba, tapi razia terhadap disiplin personel dalam menjalankan protokol kesehatan untuk mengantisipasi penyebaran Covid–19.

Razia serentak itu dilaksanakan Selasa (18/8/2020) pagi di Mapolres dan seluruh jajaran Polsek diwilayah hukum Polres Inhu.

Kapolres Inhu, AKBP Efrizal S.IK melaui PS Paur Humas Polres Inhu, Aipda Misran, disela–sela razia itu mengatakan, razia disiplin tersebut merupakan implementasi dari Surat Telegram (ST) Kapolda Riau nomor : ST/1174/VIII/HUK/12.10.2020, tanggal 18 Agustus 2020, tentang peningkatan pendisiplinan protokol kesehatan dalam rangka menekan penyebaran Covid–19 untuk Internal Polri.

“Alhamdulillah, tidak ditemukan personel Polres Inhu yang melanggar protokoler kesehatan, semuanya menggunakan masker, baik sewaktu masuk ke Polres Inhu maupun saat apel pagi dan jauh sebelum ini, Kapolres tak henti–hentinya menyerukan wajib pakai masker pada personel,” ucap Misran.
Scroll to top