Urus SIM di Dumai, Pemohon Bisa Langsung Ikut Vaksinasi

Urus SIM di Dumai, Pemohon Bisa Langsung Ikut Vaksinasi

Kamis 10 Juni 2021 17:54:57 WIB

tribratanewsriau.com Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Dumai memberikan pelayanan Vaksinasi Covid-19 Gratis bagi pemohon pembuatan atau perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM).

Layanan ini merupakan terobosan Polres Dumai guna mensukseskan upaya Pemerintah dalam mendorong dan mempercepat Program Vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat setempat.

Kapolres Dumai AKBP Andri Ananta Yudhistira, SIK MH didampingi Kasat Lantas Polres Dumai AKP Akira Ceria SIK mengatakan, pelayanan Vaksinasi Covid-19 agar terciptanya masyarakat Indonesia khususnya Kota Dumai yang sehat serta terbebas dari Covid-19.

"Tak hanya itu, pelayanan Vaksinasi Covid-19 Gratis diharapkan mampu mendorong masyarakat agar menjadi lebih peduli dan tanggap terhadap berbagai Program Pemerintah Dalam Menanggulangi Penyebaran Covid-19," kata Kapolres.

Sementara itu, Renaldi salah seorang warga penerima Vaksinasi Covid-19 mengaku sangat terbantu dengan adanya pelayanan Vaksinasi Covid-19 Gratis yang diberikan oleh Sat Lantas Polres Dumai.

"Tentunya merasa sangat terbantu dengan adanya pelayanan Vaksinasi Covid-19 Gratis yang disediakan oleh Sat Lantas Polres Dumai, mengingat sulitnya para pekerja seperti kami untuk membagi waktu antara bekerja serta hadir ke Fasilitas Kesehatan dan mengikuti antrian Vaksinasi," apresiasi Pemohon Perpanjangan SIM

Scroll to top