Tambah satu lagi,
Tahanan yang kabur kini sudah ditangkap kembali semua

Tahanan yang kabur kini sudah ditangkap kembali semua


Jumat 29 Juli 2016 15:31:11 WIB
Tribratanewsriau. Ketujuh tahanan yang meloloskan diri dari Polsek Kubu, Kabupaten Rohil, Provinsi Riau, Selasa (26/7/2016) subuh lalu akhirnya berhasil ditangkap. Satu nama terakhir yang jadi buruan polisi juga sudah dibekuk Jumat (29/7/2016) tadi, pukul 10.00 WIB.

Artinya, tujuh orang tahanan yang sempat meloloskan diri ini sudah diringkus semuanya. "Tadi jam 10.00 WIB kita tangkap satu tahanan terakhir bernama Sujiman," jawab Kapolres Rohil, AKBP Hendri Posma Lubis.

Sujiman dibekuk tim gabungan dipersembunyiannya, di Desa Sungai Daun, Kecamatan Limau Kapas, Kabupaten Rohil. Beberapa jam sebelum Sujiman, polisi juga sudah membekuk rekan satu selnya.

Sebelum ini, kepolisian sudah memberikan peringatan keras terhadap mereka, agar segera menyerahkan diri dan bersikap kooperatif. Namun ternyata tak satu pun diantara mereka yang menyerahkan diri, hingga akhirnya tertangkap satu persatu.

"Empat orang dari mereka sudah kita amankan di Polres Rohil, sementara tiga lainnya masih dalam perjalanan, karena lokasi penangkapannya makan waktu enam jam (perjalanan darat, red). Kita akan proses mereka," tegas Posma.

Diberitakan sebelumnya, tujuh tahanan Polsek Kubu, Selasa (26/7/2016) subuh lalu, lolos dari dalam sel dengan cara menggergaji terali dan menjebol plafon. Saat itu mereka juga sempat menyekap satu tahanan lainnya, supaya tidak melaporkan ke petugas piket.
Repro: goriau (eda)
Scroll to top