Polres Dumai Kembali Lakukan Bakti Sosial kepada Masyarakat

Polres Dumai Kembali Lakukan Bakti Sosial kepada Masyarakat

Jumat 27 Januari 2023 13:45:26 WIB

Tbnewsriau - Polres Dumai melalui Sat Samapta Polres Dumai kembali melaksanakan kegiatan Bakti Sosial Polisi Humanis, Jumat (27/01/2023).

Hadir pada kegiatan ini, Kanit Pam Obvit Sat Samapta Polres Dumai Ipda Samuel, Kaurmin Sat Samapta Polres Dumai Aipda Murniati dan perwakilan personil Sat Samapta Polres Dumai.

Adapun masyarakat yang menjadi sasaran penerima bantuan kali ini adalah Mbah Iin (67) seorang wanita paruh baya yang berprofesi sebagai tukang urut dengan penghasilan harian kurang lebih Rp. 50.000,- hingga Rp. 70.000,-.

Mbah Iin tinggal disebuah rumah di Jalan Perjuangan RT. 010 Kelurahan Bumi Ayu Kecamatan Dumai Selatan bersama sang suami yang menderita stroke dan seorang cucunya.

Melihat kegigihan Mbah Iin meski sudah memasuki usia senja, membuat Kasat Samapta Polres Dumai merasa terenyuh dan mendatangi kediaman Mbah Iin.

Dalam pelaksanaannya, Kasat Samapta melalui Kanit Pam Obvit Sat Samapta Polres Dumai dan Kaurmin Sat Samapta Polres Dumai memberikan bantuan berupa sembako dan tali asih.

"Kegiatan Bakti Sosial Polisi Humanis dilaksanakan atas dasar wujud kepedulian kita terhadap masyarakat yang membutuhkan serta semoga dengan adanya bantuan yang kami berikan dapat bermanfaat serta meringankan beban saudara-saudara kita," ungkap Kasat Samapta Polres Dumai AKP M. Sahudi, S.H melalui Kanit Pam Obvit Sat Samapta Polres Dumai Ipda Samuel.

Menerima kunjungan dan bantuan dari Sat Samapta Polres Dumai, Mbah Iin menyampaikan rasa terimakasih dan ucapan syukurnya dengan penuh haru.

"Terimakasih banyak atas kepedulian dan bantuan yang diberikan bagi kami. Semoga kegiatan maupun perbuatan mulia ini menjadi ladang amal untuk semua bapak-bapak polisi semua, Aamiin," ucap Mbah Iin.

Scroll to top