![]() |
![]() |
|
kegiatan silaturahmi antara Danlanal Dumai, Kapolres Dumai, dan Walikota Dumai yang digelar di kediaman Rumah Dinas Walikota Dumai, Jalan Putri Tujuh, Kelurahan Teluk Binjai, Kecamatan Dumai Timur.
Acara ini bertujuan mempererat koordinasi antarinstansi dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kota Dumai. Kehadiran pimpinan wilayah menjadi simbol pentingnya sinergi dalam upaya menjaga situasi yang aman dan kondusif.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Dumai AKBP Hardi Dinata H, S.I.K, M.M. menyampaikan bahwa komunikasi dan sinergi lintas sektoral sangat dibutuhkan dalam mewujudkan keamanan daerah.
Ia menambahkan bahwa keamanan dan kenyamanan masyarakat Dumai merupakan prioritas utama yang harus dijaga bersama.
“Kami akan terus berkolaborasi dan saling mendukung dalam pelaksanaan tugas, demi memberikan rasa aman bagi masyarakat,” ungkap Kapolres Dumai.
Lebih lanjut, Kapolres Dumai juga menegaskan pentingnya mendeteksi secara dini potensi gangguan kamtibmas.
“Langkah antisipatif akan terus kami kedepankan melalui deteksi dini, pendekatan humanis, dan peningkatan patroli wilayah,” kata AKBP Hardi Dinata.
Pertemuan tersebut berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan kekeluargaan, diisi dengan diskusi mengenai isu-isu terkini yang berkembang di tengah masyarakat serta penanganannya secara sinergis dan terpadu.