Subuh Keliling Di Masjid Agung Kuantan Singingi Kapolda Sampaikan Pesan Kamtibmas

Subuh Keliling Di Masjid Agung Kuantan Singingi Kapolda Sampaikan Pesan Kamtibmas


Kamis 22 Juni 2017 08:33:19 WIB
Tribratanews Polda Riau - Kapolda Riau Irjen Pol Zulkarnain melakukan safari salat subuh keliling diwilayah Kuantan Singingi sebagai upaya mewujudkan kamtibmas.

Kegiatan ini dilakukan pada Kamis (22/6/2017) subuh di Masjid Agung Kuatan Singingi Jl. Proklamasi No. 1, Sungai Jering, Taluk Kuantan, Koto Kari, Kuantan Tengah, Kabupaten Kuantan Singingi didampingi Dir Lantas Polda Riau Kombes Tulus Ikhlas Pamuji dan jajaran Polres Kuansing.

Kapolda Riau secara singkat bercerita tentang kerajaan yang yang pimpin oleh Raja Zulkarnain, dari cerita tersebut dapat diambil kesimpulan "barang siapa bersungguh sungguh dalam menjalankan ibadah di bulan ramadhan maka ia akan memperoleh hasilnya sesuai amal perbuatannya" ucap Kapolda.

Kapolda Riau dalam kesempatan tersebut mengajak seluruh masyarakat Kuantan Singingi untuk menjaga persatuan dan kesatuan serta bersama-sama menjaga Kamtibmas 

Disamping itu juga mengajak para ulama, ustad dan para jamaah untuk senantiasa menjaga kerukunan hidup antar umat beragama.

"Di indonesia kita memiliki agama yang berbeda beda, namun perbedaan-perbedaan ini yang harus bersama-sama dijaga, dipelihara, dirawat, dan dihormati", Himbau Kapolda.

"Kita semua juga harus dapat menjaga toleransi, dan hormat menghormati untuk dapat terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah kita ini",tutupnya.
Scroll to top