Usai Makan Di Rumah Makan, Pria Ini Tewas Seketika

Usai Makan Di Rumah Makan, Pria Ini Tewas Seketika


Jumat 03 Agustus 2018 17:38:02 WIB
Tribratanewsriau.com. Seorang pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Pekanbaru, Kamis (02/08/18)‎, meninggal dunia seketika setelah makan di Rumah Makan Lumbung Mas, Jalan Harapan Raya nomor 31 Kelurahahan Tangkerang Utara Kecamatan Bukit Raya.

Sebagaimana diberitakan oleh kantor Berita dari portal Beritariau com mengatakan bahwa Belum diketahui apakah Ruslan (59), si korban, tewas karena keracunan makanan atau penyakit. Kapolsek Bukit Raya Kompol Pribadi mengatakan, pihaknya sudah memeriksa pihak RM Lumbung Mas.

Dia menyebutkan, karyawan rumah makan tersebut memberikan kesaksian bahwa korban memang meninggal setelah makan di tempat tersebut. "Menurut keterangan karyawan RM Lumbung Mas M Nasrul, korban memesan sambal rendang daging, sayur capcai dan sambal lado hijau," ujar Pribadi.

Untuk menyelidiki kasus tersebut, polisi mengambil sample sambal sesuai pesanan korban yang merupakan warga Jalan Kaharuddin Nasution Kelurahan Maharatu Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru. Pribadi mengatakan, pihaknya juga memeriksa sejumlah saksi yang berada di Rumah Makan tersebut.

Dua saksi yang turut diperiksa bernama Eka, (38) seorang pekerja swasta, serta Heryanto (51) karyawan RM Lumbung Mas. "Ketika saksi 1 (Eka) hendak makan dan sudah memesan makan sama kary RM Lumbung Mas dan hendak duduk di meja belakang korban. Kebetulan posisinya bersebelahan dengan meja yang diduduki korban," kata Pribadi.

Namun, ketika Eka hendak duduk, Eka melihat korban terjatuh dari kursinya. Lalu Eka langsung mengangkat korban ke kursi, dan menduga korban terkena gejala strok. Kemudian, Eka meminjam jarum pentul salah seorang karyawan RM Lumbung Mas bernama Nurul dan menusukkan jarum tersebut ke jari tengah tangan kanan korban dan meraba dada korban. "Lalu korban diletakkan di lantai, dan meminta bantuan ke klinik Wahyu Medika yang kebetulan berada di seberang  jalan rumah makan tersebut," ucap Pribadi.

Setelah datang perawat dari klinik Wahyu Medika,  kemudian korban diperiksa secara medis. Perawat menyatakan korban telah meninggal dunia. Karyawan RM Lumbung Mas langsung menghubungi anggota piket SPK Polsek Bukit Raya. Kemudian polisi langsung mendatangi lokasi dan mengamankan Tempat Kejadian Perkara.

"Sementara anggota identifikasi Polresta Pekanbaru langsung melakukan olah TKP. Setelah selesai, polisi membawa mayat ke RS Bhayangkara Polda Riau," kata Pribadi.

Scroll to top