Polda Riau Gelar Upacara Pembukaan Pelatihan Tim RAGA Tahun 2025

Polda Riau Gelar Upacara Pembukaan Pelatihan Tim RAGA Tahun 2025

Senin 19 Mei 2025 11:51:01 WIB

Tbnewsriau - Polda Riau resmi membuka Pelatihan Tim RAGA (Rabu Anti Geng dan Anarkisme) Tahun 2025 melalui sebuah upacara yang digelar di Lapangan Hijau Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Riau, Senin (19/5/2025)

Upacara pembukaan yang dipimpin oleh Kapolda Riau Irjen Pol Dr. Herry Heryawan, SIK, MH, M.Hum., dan dihadiri oleh Wakapolda Riau Brigjen Pol Jossy Kusumo, SH, M.Han. Irwasda, serta para Pejabat Utama Polda Riau.

Dalam kegiatan ini, sebanyak 208 personel mengikuti pelatihan gelombang pertama yang akan berlangsung selama satu minggu, dan selanjutnya akan dilanjutkan dengan gelombang kedua yang diikuti oleh 154 personel.

Dalam sambutan pembukaan pelatihan, Kapolda Riau menegaskan pentingnya peran peserta sebagai ujung tombak dalam pelaksanaan program Tim RAGA. Ia meminta seluruh peserta agar mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dengan baik dan penuh kesungguhan, demi tercapainya tujuan yang diharapkan dari pelatihan ini.

Kapolda Riau menegaskan bahwa pembentukan Tim RAGA merupakan langkah nyata untuk menjaga marwah institusi serta menjawab keresahan masyarakat terkait maraknya aksi premanisme dan anarkisme.

"Tim ini merupakan bentuk implementasi dari atensi Bapak Kapolri bahwa tidak ada lagi tempat bagi preman di negara kita," tegas Irjen Herry.

Kapolda juga menekankan pentingnya peran Tim RAGA sebagai ujung tombak dalam menciptakan rasa aman di tengah masyarakat. "Apabila masih ada satu orang masyarakat yang merasa tidak aman di Riau, maka saya anggap kita semua gagal," ujar Kapolda Riau Irjen Pol Herry Heryawan.

Lebih lanjut, Kapolda Riau menyampaikan bahwa pelatihan ini tidak hanya menitikberatkan pada aspek teknis dan taktis, namun juga sebagai persiapan tim untuk melakukan penindakan di lapangan. Evaluasi berkala juga direncanakan untuk meningkatkan efektivitas tim.

Selain itu, peserta juga diingatkan untuk senantiasa menjaga nilai-nilai luhur dalam pelaksanaan tugas, sebagaimana tercermin dalam moto, “Lindungi Tuah dan Menjaga Marwah.” Moto ini diharapkan menjadi pedoman dan semangat dalam setiap langkah peserta dalam menjalankan tugasnya.

Menutup arahannya, Kapolda Riau berharap setelah pelatihan ini selesai, para peserta dapat mengimplementasikan ilmu dan keterampilan yang diperoleh dengan menjadi ujung tombak di satuan kerja maupun wilayah masing-masing

Scroll to top