Sat Narkoba Polres Siak Amankan Dua Pria Membawa Narkotika Jenis Sabu

Sat Narkoba Polres Siak Amankan Dua Pria Membawa Narkotika Jenis Sabu


Jumat 25 Agustus 2017 16:51:07 WIB
Tbnewsriau - Satuan Narkoba Polres Siak mengamankan 2 orang pria di Jalan Koridor RAPP KM 6 Kampung Simpang Perak Jaya, Kecamatan Kerinci Kanan, Kabupaten Siak, Rabu (23/8/2017) sekitar pukul 13.30 WIB.

Sebelumnya, warga sempat curiga dengan gerak-gerik kedua pria berinisial DA (38) Desa Langkan Kecamatan Langgam, Pelalawan dan AB (28) warga Jalan Jalur 10 SP 7 Desa Simpang Perak Jaya Kecamatan Kerinci Kanan Kabupaten Siak yang mengendarai sepeda motor Mega Pro.

"Dari informasi warga, Tim Satres Narkoba Polres Siak yang dipimpin langsung oleh Kanit I IPDA Hendra Budiman beserta anggota melakukan pengintaian di seputaran tempat tersebut, ke 2 pelaku sedang mengendarai sepeda motor kemudian tim langsung memberhentikan tersangka karena gugup saat itu kedua pelaku terjatuh dari sepeda motor. Ujar Kapolres Siak AKBP Restika P Nainggolan Sik.

Dari kedua Tangan pelaku tersebut, Sat Resnarkoba Polres Siak mengamankan barang bukti sebanyak, 4 bungkus/paket Narkotika Jenis Sabu, 1 buah timbangan digital, 1 buah kaca pirek, 1 buah jarum suntik, 100 lembar uang pecahan Rp100.000 dengan total Rp. 10.000.000, sebelumnya salah seorang Pelaku Sempat Membuang 1 bungkus Kotak Rokok Dan salah seorang Warga Untuk Menyaksikan Isi Kotak Rokok Tersebut setelah Dibuka ditemukan berupa tisu yang berisi 4 paket narkotika Jenis Sabu.

selanjutnya tersangka dan barang bukti kita diamankan di Mapolres Siak untuk penyidikan lebih lanjut," Ujar Kapolres Siak AKBP Restika P Nainggolan Sik.
Scroll to top