Polsek Payung Sekaki Amankan Pelaku Jambret

Polsek Payung Sekaki Amankan Pelaku Jambret


Sabtu 16 September 2017 09:12:48 WIB
Tbnews Polda Riau - Lagi-lagi terjadi tindak pidana kejahatan pencurian dengan kekerasan (jambret) Jum'at 15/9/2017 pukul 08.00 wib.

Pelaku jambret tidak segan-segan melakukan aksinya terhadap siapa pun juga, ini dialami Fauzi Enny, Pr. 51 thn, PNS, islam, alamat Jl. Thamrin No 85 Gobah Kel. Sukamaju Kec. Sail Pku saat mengendarai sepeda motor bersama temannya Siti Fatimah.

Kejadian pencurian dengan kekerasan (jambret) di jalan eka sari / Jalan selamat Kel Labuh Timur Kec. Payung Sekaki Pku saat Fauzi Enny berbocengan dengan Siti Fatimah yang saat itu sepeda motor dikendarai  Siti Fatimah, secara tiba- tiba pelaku Jhon Hendri  dari arah belakang dengan menggunakan sepeda motor warna hitam  merek honda beat Nomor Polisi BM 6123 TG  menarik tas sandang milik Fauzi Enny sehingga terjadi tarik menarik tas tersebut.

Tarik menarik tas sandang pun terjadi dengan pelaku Jhon Hendri sehingga Fauzi Enny tidak kehilangan akal sambil berteriak meminta tolong dan karena kesiapan masyarakat yang cinta kamtibmas langsung mengejar dan menangkap pelaku Jhon Hendri, saat itu  Fauzi Enny dan Siti Fatimah terjatuh ke  parit sehingga Fauzi Enny mengalami Sakit diseluruh tubuh, dan  Siti Fatimah mengalami kepala terbentur,  muntah dan pinggang memar serta kaki kanan luka.

Tidak lama kemudian patroli Plsk Payung Sekaki melintas di jalan tsb dan melakukan tindakan kepolisian utk mengamankan pelaku Jhon Hendri dari amukan massa dan membantu Fauzi Enny dan Siti Fatimah yang terjatuh ke parit

Kapolresta melalui Waka Polresta Pekanbaru Akbp Edy Sumardi.P.SIK saat dikonfirmasi membenarkan kejadian jambret terjadi di jalan eka sari/jln selamat kini pelakunya sudah diamankan di Polsek Payung Sekaki

Dalam kejadian ini pelaku Jhon Hendri dan tas sandang milik Fauzi Enny yang berisikan 1 unit Hp merk Iphone, 1 unit Waifi Andromek, uang Tunai Rp 550.000, surat-surat penting lainya serta 1 (satu) sepeda moror merek honda beat  warna hitam Nomor Polisi BM 6123 TG  diamankan di Plsk Payung Sekaki dgn Kerugian ditaksir sebesar Rp 12 JT 

Kejadian selalu ada dimana- mana dan selalu mengintai kita, kewaspadaan tetap kita jaga dan selalu berhati-hati " Ujar Waka Polresta Pekanbaru.
Scroll to top