Polsek Reteh Selidik Penyebab Speed Boat Rizki Putra 01 Terbakar, 6 ABK Mengalami Luka

Polsek Reteh Selidik Penyebab Speed Boat Rizki Putra 01 Terbakar, 6 ABK Mengalami Luka


Selasa 11 Juni 2019 20:17:48 WIB
tribratanewsriau.com - Peristiwa terbakarnya bagian dalam Speed Boat RIZKI PUTRA 01 yang menyebabkan 6 orang Anak Buah Kapal (ABK) mengalami luka bakar.

Speed boat Rizki Putra 01 GT. 12 No. 6625/PPn terbakar di Pelabuhan Sandar Speed Boat Rizki Putra Jalan Tepi Laut Kelurahan Pulau Kijang, Kecamatan Reteh, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau, Selasa (11/6) pada pukul 06.30 WIB.

Berdasarkan keterangan saksi, sekitar pukul 06.30 saksi melihat asap yang berasal dari Speed Boat "Rizki Putra 01" yang sedang bersandar di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Dari warungnya di pelabuhan LKMD Kelurahan Pulau Kijang, saksi melihat Speed Boat sedang dalam persiapan keberangkatan menuju Tanjung Pinang dan masih dalam kondisi kosong dari Penumpang.
 
Saksi yang mendatangi TKP dan melihat 6 orang ABK telah tercebur ke Sungai  dalam keadaan penuh luka bakar, selanjutnya saksi menghubungi Pemilik (Owner) Speed Boat. 

Ke 6 ABK tersebut diantaranya ABDUL RAHMAN(29), ADITIA (21), ALIMUDDIN (25), ILHAM (31) dan YAHYA (41).

Kemudian saksi dibantu oleh masyarakat sekitar membawa seluruh korban ke Puskesmas Pulau Kijang untuk mendapatkan penanganan awal,” jelas Kapolres Inhil AKBP Christian Rony Putra, S.IK, MH melalui Kapolsek Reteh, Iptu Muhammad Rafi. 
 
Menerima informasi tersebut, pemilik SB. Rizki Putra langsung mendatangi TKP dan melakukan pengecekan terhadap Speed Boat serta menghubungi pihak Kepolisian Sektor Reteh.
 
"Kami menuju ke Puskesmas Pulau Kijang untuk memastikan kondisi dari seluruh korban. Selanjutnya seluruh korban dibawa ke Rumah Sakit Umum Tengku Sulung untuk mendapatkan perwatan dan penanganan medis", pungkas Kapolsek.
 
Bagian dalam Speed Boat bermesin 750 PK tujuan Tanjung Pinang Provinsi Kepri tersebut terbakar di Pelabuhan Sandar Speed Boat Rizki Putra Jalan Tepi Laut Kelurahan Pulau Kijang, Kecamatan Reteh.

Hingga saat ini penyebab  kebakaran masih dalam penyelidikan Unit Reskrim Polsek Reteh dikarenakan ke 6 orang korban belum dapat dimintai keterangan karena mengalami luka bakar serius 

Menurut keterangan dari pihak Rumah Sakit Umum Tengku Sulung ke 6 korban yang mengalami luka bakar akan dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah Puri Husada Tembilahan dengan didampingi oleh Kapolsek Reteh, IPTU. MUHAMMAD RAFI dan anggota Unit Reskrim Polsek Reteh.
Scroll to top