Antisipasi Kebakaran Lahan dan Hutan, Bhabinkamtibmas Palika Bersama Perangkat Kepenghuluan Sambangi

Antisipasi Kebakaran Lahan dan Hutan, Bhabinkamtibmas Palika Bersama Perangkat Kepenghuluan Sambangi


Rabu 16 Maret 2016 07:53:04 WIB
Tbnewsriau - Penyebaran dan pemberitahuan kepada masyarakat melalui giat sambang  dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Pasir Limau Kapas, Brigadir Surian bersama perangkat Kepenghuluan tentang antisipasi Karlahut di Dsn Batang Kopau, Kepenghuluan Pasir Limau Kapas, Kec. Panipahan.

Kegiatan sambang dilakukan bersma-sama perangkat Kepenghuluan langung ke masyarakat berdialog dengan menghimbau warga agar tidak membakar saat membersihkan lahan, juga pemberitahuan tentang bahaya serta sanksi denda dan hukuman kepada pelaku Karlahut. ”Dengan demikian harapanya masyarakat mau berkerja sama dengan pihak Kepolisian untuk tidak melakukan pembakaraan saat membersih lahan.

”Kapolres Rokan Hilir, AKBP Subiantoro SH SIK, melalui Kapolsek Panipahan AKP Wahariana, memberikan penjelasan bahwa giat ini dilakukan, agar masyarakat dapat segera memahami dan mengetahui larangan tersebut.” Pemberian selebaran dan himbauan serta penempelan Maklumat Kapolda Riau, harapakan Karlahut dapat diantsipasi secara bersama.” Imbuh Kapolsek

Scroll to top